5 Cara Daftar TikTok Affiliate Program Tanpa Followers 2024

Cara Daftar TikTok Affiliate Program

Cara Daftar TikTok Affiliate Program – Mendapatkan penghasilan di TikTok dapat dilakukan dengan beberapa cara. Seperti dengan berjualan produk sendiri maupun jualan produk orang lain di TikTok. Dimana kedua program tersebut dinamakan TikTok Shop dan TikTok Affiliate.

Pada program TikTok Shop dan TikTok Affiliate, siapapun pengguna yang sudah memenuhi persyaratan seperti minimal followers bisa mengikuti program tersebut. Selain dengan memenuhi semua persyaratan, pengguna juga masih bisa mengikuti program Affiliate tanpa minimal Followers. Namun bagaimana cara daftar TikTok Affiliate program tanpa minimal followers?

Ada beberapa persyaratan wajib lainnya untuk bisa daftar program Afiliasi di TikTok. Cara daftar TikTok Affiliate program dapat dimulai dengan membuat sebuah akun Shop di TikTok. Sehingga setelah memiliki toko di TikTok nantinya kalian bisa menjual produk orang lain atau biasa yang disebut sebagai TikTok Affiliate program.

Nah pada artikel kali ini, Ahlibelanja.com akan membagikan tutorial mengenai cara daftar TikTok Affiliate program. Namun sebelum masuk ke cara tersebut, silahkan simak terlebih dahulu ulasan tentang syarat mendaftar TikTok Affiliate program berikut ini.

Syarat Daftar TikTok Affiliate Program

Sudah disinggung di atas bahwa ada beberapa persyaratan yang wajib dipenuhi pengguna untuk mengikuti program Affiliate di TikTok. Dimana syarat tersebut meliputi akun toko di TikTok, produk TikTok Affiliate dan persetujuan pemilik produk Affiliate. Syarat mengikuti TikTok Affiliate program diantaranya adalah sebagai berikut :

1. Akun TikTok Shop

Syarat pertama untuk daftar TikTok Affiliate program yakni mengenai akun TikTok Shop. Dimana kalian wajib sudah mengaktifkan toko di TikTok. Baik dengan daftar TikTok Shop melalui aplikasi TikTok maupun menggunakan aplikasi atau situs TikTok Shop Seller Center. Pasalnya syarat utama untuk daftar program Afiliasi di TikTok yakni harus sudah memiliki sebuah toko di TikTok.

2. Produk Affiliate TikTok

Syarat kedua untuk daftar program Afiliasi di TikTok yakni mengenai barang Afiliasi tersebut di TikTok. Dimana kalian bisa mencari dan menemukan produk program Affiliate melalui menu Dashboard di TikTok Shop. Pasalnya untuk daftar fitur TikTok Affiliate, kalian wajib menambahkan produk Affiliate di toko TikTok kalian.

3. Persetujuan Program Affiliate TikTok

Selain kedua syarat penting di atas, untuk mengikuti TikTok Affiliate program juga membutuhkan persetujuan dari pemilik produk di TikTok. Pasalnya tidak semua produk Affiliate di TikTok bisa kalian tambahkan secara otomatis. Namun ada beberapa produk yang membutuhkan izin atau persetujuan dari pemilik atau toko yang menyediakan barang Affiliate tersebut.

Nah setelah ketahui beberapa syarat utama daftar program Afiliasi di TikTok, sekarang bagaimana cara daftar program Afiliasi di TikTok? Silahkan simak ulasannya berikut ini.

Cara Daftar TikTok Affiliate Program

Cara daftar program TikTok Afiliasi dapat dimulai dengan membuat sebuah akun TikTok Shop. Kalian bisa membuat akun TikTok Shop melalui situs TikTok Shop Seller Center. Sehingga bisa dicoba untuk daftar TikTok Affiliate tanpa minimal followers. Cara daftar TikTok Affiliate adalah sebagai berikut :

1. Daftar TikTok Shop

Daftar TikTok Shop

Cara pertama silahkan lakukan daftar akun TikTok Shop menggunakan akun TikTok kalian yang sudah ada atau dengan daftar akun TikTok baru. Dimana jika kalian ingin daftar TikTok Shop tanpa minimal followers dapat dilakukan melalui situs TikTok Shop Seller Center.

Buat kalian yang ingin tahu cara lebih rinci untuk daftar TikTok Shop tanpa minimal followers, Ahlibelanja sudah pernah merangkum tentang cara membuat akun TikTok Shop.

Setelah berhasil daftar sebuah toko di TikTok, selanjutnya silahkan lakukan optimasi toko di TikTok. Seperti dengan memasukkan informasi seperti alamat gudang, nomor rekening dan lain sebagainya. Sehingga nantinya data-data tersebut juga akan digunakan dalam program TikTok Affiliate.

Kemudian setelah semua pengaturan toko di TikTok sudah lengkap, silahkan lakukan menambahkan produk baru di TikTok. Dimana cara ini berfungsi untuk menampilkan toko di profil akun TikTok kalian.

2. Cari Produk di TikTok Affiliate Program

Setelah toko kalian muncul di profil TikTok, silahkan lakukan mencari produk dari program Affiliate di TikTok. Kalian bisa menemukan beberapa produk dari program Affiliate di TikTok melalui halaman Dashboard TikTok Shop. Cara mencari produk dari program Affiliate di TikTok adalah sebagai berikut :

  • Buka Profil Akun TikTok
    Langkah pertama silahkan buka aplikasi TikTok menggunakan Smartphone Android atau iPhone. Jangan gunakan aplikasi atau situs TikTok di PC, pasalnya nanti kalian tidak bisa menemukan menu untuk masuk ke halaman Dashboard TikTok Shop.
    Buka Profil Akun TikTok
  • Masuk ke Dashboard TikTok Shop
    Langkah kedua silahkan ketuk ikon TikTok Shop, lalu ketuk tombol Masuk. Sehingga nantinya kalian bisa masuk ke halaman Dashboard TikTok Shop, dan bisa untuk melanjutkan proses daftar TikTok Affiliate. Yakni dengan memulai menambahkan barang dari program Affiliate di TikTok.
    Masuk ke Dashboard TikTok Shop 1
  • Pilih Tambahkan Produk Affiliate
    Selanjutnya silahkan tap opsi Tambahkan Produk Affiliate di TikTok. Sehingga nantinya akan ditampilkan beberapa produk dari program Affiliate di TikTok.
    Pilih Tambahkan Produk Affiliate
  • Cari Produk di TikTok Affiliate Program
    Kemudian silahkan cari salah satu barang dari program Affiliate di TikTok. Sehingga nantinya barang tersebut dapat untuk ditambahkan ke toko kalian di TikTok.
    Cari Produk di TikTok Affiliate Program

3. Tambahkan Produk TikTok Affiliate Program

Setelah menemukan sebuah barang dari program Affiliate, silahkan lanjutkan proses daftar TikTok Affiliate program dengan menambahkan produk tersebut ke etalase toko TikTok kalian. Yaitu dengan cara tap tombol Tambah di samping nama produk dari program Affiliate di TikTok tersebut.

Tambahkan Produk TikTok Affiliate Program

4. Proses Persetujuan Produk TikTok Affiliate

Kemudian silahkan tunggu sampai proses persetujuan penjual untuk mengizinkan kalian mengikuti program Affiliate di TikTok tersebut. Namun jika kalian memilih produk yang tidak memerlukan persetujuan penjual di TikTok, maka secara otomatis barang dari program TikTok Affiliate tersebut akan secara otomatis ditampilkan di etalase toko TikTok kalian.

5. Selesai Daftar TikTok Affiliate Program

Nah setelah barang dari TikTok Affiliate sudah berhasil ditampilkan di etalase TikTok, sekarang kalian sudah berhasil mencoba cara daftar TikTok Affiliate tanpa minimal followers.

Selesai Daftar TikTok Affiliate Program

Bagi kalian yang sudah berhasil daftar TikTok Affiliate dan sudah berhasil menjual produk Affiliate, jika ingin lihat penghasilan di TikTok Affiliate, kemarin Ahlibelanja sudah pernah mengulas tentang cara melihat komisi TikTok Affiliate.

Serta buat kalian yang ingin tahu tentang cara menarik penghasilan dari TikTok Affiliate, Ahlibelanja juga sudah pernah mencoba cara tarik komisi TikTok Affiliate.

Itulah informasi mengenai cara daftar TikTok Affiliate tanpa minimal followers. Bagaimana, apakah masih ada yang alami masalah saat mencoba daftar program Afiliasi di TikTok menggunakan cara-cara di atas?

FAQ

Apa syarat daftar TikTok Affiliate?

Syarat daftar TikTok Affiliate yakni sudah memiliki akun TikTok Shop dan mengisi semua informasi yang dibutuhkan untuk membuat toko di TikTok.

Bagaimana cara daftar TikTok Affiliate program?

Cara daftar TikTok Affiliate yaitu dengan membuat akun TikTok Shop, mencari produk Affiliate dan menambahkan produk Affiliate ke etalase TikTok.

Kesimpulan

Dapat ditarik kesimpulan dari artikel di atas, bahwa cara daftar TikTok Affiliate program yakni dengan membuat akun TikTok Shop terlebih dahulu. Setelah itu cari dan tambahkan barang dari program Affiliate di TikTok ke etalase toko kalian di TikTok. Kemudian setelah berhasil menambahkan barang dari program Afiliasi di TikTok, maka kalian sudah berhasil mencoba cara daftar program Afiliasi di TikTok.

Sekian artikel kali ini tentang cara daftar TikTok Affiliate. Terima kasih telah bersedia mengunjungi Ahlibelanja.com dan semoga artikel cara daftar TikTok Affiliate di atas bisa menambah informasi dan solusi buat kalian semuanya.

Bagikan:

Lutfhi

Terimakasih telah berkunjung dan membaca artikel yang saya bagikan. Semoga artikel ini bermanfaat dan jika ada saran ataupun kritikan bisa melalui komentar ataupun hubungi saya lewat email di menu kontak.